[Android] App of the Week: Elevate – Brain Training
Another day with puzzle game. Bermain yang tidak saja menyenangkan tetapi juga berbasis masalah, yaitu masalah otak yang mungkin sedikit mulai melambat.
Puzzle game yang saya nobatkan menjadi app of the week kali ini adalah Elevate – Brain Training. Dan sesuai dengan namanya, game ini dimaksudkan untuk melatih otak pengguna pada kemampuan kognitif sehingga naik dan tentu saja menjadi lebih baik.
Tampilan game ini sendiri cukup sederhana dan tak bertele-tele. Setiap hari pengguna akan ditantang untuk menyelesaikan permainan yang mencakup 14 materi yaitu: Focus, Memory, Precision, Refinement, Syntax, Error Avoidance, Brevity, Inversion, Comprehension, Processing, Connotation, Contextualization, Visualization, dan Agility.
14 materi permainan ini akan ditampilkan dalam tantangan yang setiap hari harus diselesaikan demi meningkatkan performa dan kualitas otak. Untuk edisi gratis pengguna dapat menikmati 3 permainan setiap harinya dan jika kurang puas, Anda bisa mencoba edisi berbayar bulanan atau tahunan untuk mendapatkan permainan sepuasnya setiap hari dan permainan khusus mingguan.
Aplikasi ini bukanlah game yang mudah untuk diselesaikan apalagi untuk orang dengan bahasa Inggris pas-pasan seperti saya. Tapi hal ini tak mengurangi keseruan permainan. Malah sebaliknya, saya merasa tertantang dan tak cepat puas.
Selain itu, hal lain yang membuat saya suka game ini adalah karena alpanya Matematika di dalamnya. Sebagai seorang yang memiliki Math anxiety, saya merasa lega karena tak perlu berhadapan dengan Matematika untuk sedikit meningkatkan kinerja otak yang mulai kurang tajam ini.
Elevate merupakan produk buatan Elevate, Inc dan saat ini tersedia untuk iOS dan Android. Harga edisi bulanan sebesar $9.99 dan $59.99 untuk langganan tahunan.